Sumbawa, rumahinformasisamawa Pjs Bupati Sumbawa hadiri pelantikan Pimpinan DPRD Kabupaten Sumbawa Masa Jabatan 2024-2029. Pelantikan ini berlangsung di ruang rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sumbawa pada Rabu, (16/10/2024). Hadir juga Forkopimda Kabupaten Sumbawa, Asisten Adminitrasi Umum Kabupaten Sumbawa, Sejumlah Pimpinan OPD, serta para anggota DPRD Kabupaten Sumbawa.
Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa, Nanang Nasiruddin, S.AP.,M.M.Inov., menyampaikan dengan adanya pimpinan yang baru tentu diharapkan oleh berbagai pihak untuk mampu membawa perubahan positif dan memperkuat komunikasi antara dprd dan masyarakat, serta antara dprd dengan eksekutif. Serta, mengajak kepada rekan pimpinan untuk berkolaborasi dalam penyelenggaran pemerintahan daerah untuk melindungi, melayani, memberdayakan dan mensejahterakan masyarakat. Ujarnya.

Pjs Bupati Sumbawa, Dr. Najamuddin Amy, S.Sos., M.M., menyampaikan selamat kepada pimpinan DPRD Kabupaten Sumbawa yang di lantik, diharapkan pelantikan ini dapat memperkuat kerja sama dengan eksekutif dalam mewujudkan pembangunan merata dan berkeadilan bagi seluruh masyarakat Sumbawa. Hal ini dikarenakan, DPRD memiliki peran strategis dalam menentukan arah kebijakan pembangunan daerah. Cetusnya.
Pjs Bupati menambahkan, seiring dengan transisi kepemimpinan nasional, program unggulan yang dicanangkan dalam 100 Hari Pertama Pemerintahan ini, tidak hanya penting secara nasional, tetapi menjadi dorongan bagi daerah untuk mengakselerasikan pembangunan di bidang kesehatan, Pendidikan dan Ketahanan pangan. Program-program ini, harus Bersama-sama mengawal implementasinya agar manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Jelasnya.
Selain itu, pjs bupati Sumbawa mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mengawal proses demokrasi Pilkada Tahun 2024 ini, guna menciptakan pilkada sumbawa berjalan dengan aman, tertib, damai, dan penuh tanggung jawab. Tutupnya.