Bupati Sumbawa – Drs. H. Mahmud Abdullah bertindak sebagai Inspektur Upacara memperingati Hari Ulang Tahun Ke – 66 Provinsi Nusa Tenggara Barat dirangkaikan dengan Hari Bela Negara ke – 76 Tahun 2024, pada kesempatan tersebut turut hadir Wakil Bupati Sumbawa, Forkopimda, Sekretaris Daerah Kabupaten, Para Asisten. Para Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat, Para ASN lingkup pemerintah Kabupaten Sumbawa, acara tersebut bertempat di halaman Kantor Bupati Sumbawa, Selasa (17/12/2024).
Bupati Sumbawa menyampaikan, Hari Ulang Tahun Provinsi Nusa Tenggara Barat tahun ini mengusung tema” Mewujudkan Nusa Tenggara Barat Hebat Menuju Indonesia Emas 2045″ Tema ini, cerminan untuk menjadikan Nusa Tenggara Barat sebagai bagian penting dari cita-cita nasional menuju 100 tahun Indonesia pada 2045. NTB telah menghadapi beragam tantangan selama 66 Tahun berjalan, namun dengan semangat gotong royong provinsi ini terus melangkah maju mencatat berbagai prestasi di bidang ekonomi, kesehatan, pendidikan, hingga tata kelola pemerintah, Ujarnya.
Lebih lanjut Bupati mengatakan, tahun ini, Pemerintah mencatat capaian penting yang patut dibanggakan, seperti peresmian smelter dengan investasi Rp 21 triliun yang menjadi simbol transformasi ekonomi berbasis potensi lokal, berhasil meraih penghargaan TPID award
2024 sebagai provinsi berkinerja terbaik dalam pengendalian inflasi serta, pencapaian signifikan dalam penurunan Angka kemiskinan dan stunting. Selain itu, Prestasi di bidang Ketenagakerjaan juga terus meningkat dengan program inovatif seperti terpadu plus yang berkontribusi pada penurunan tingkat pengangguran terbuka (TPT) menjadi 2,73%, tidak hanya itu, inovasi pelayanan publik seperti provinsi command Center (PPC 119 ) di RSUD NTB, yang mempermudah layanan kegawatdaruratan mendapatkan penghargaan Iga Award 2024, Jelasnya.
Pemerintah juga mendukung program nasional seperti makanan gizi gratis yang menjadi bagian dari Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden Prabowo – Gibran dengan integrasi program ini, dapat memajukan kualitas kesehatan masyarakat, memberdayakan petani lokal, dan meningkatkan literasi gizi masyarakat, Tambahnya.
Bupati juga menyampaikan, Upacara ini, dirangkaikan juga dengan hari bela negara ke-76 yang menjadi pengingat bagi kita semua tentang pentingnya menjaga keutuhan dan kedaulatan bangsa. Bela negara bukan hanya tanggung jawab militer melainkan seluruh elemen masyarakat melalui berbagai peran strategis seperti menjaga Harmoni, membangun ekonomi lokal dan mendukung pembangunan daerah, dalam era ini Semangat bela negara diwujudkan melalui kontribusi aktif untuk menciptakan masyarakat yang sejahtera, Mandiri dan harmonis, Terangnya.
Bupati juga mengajak untuk menjadikan peringatan Hut ke-66 provinsi Nusa Tenggara Barat dan Hari Bela Negara ke-76 ini sebagai momentum untuk memperkuat persatuan dan gotong royong dengan semangat kolaborasi Nusa Tenggara Barat dan terus menjadi provinsi yang unggul harmonis dan berdaya saing tinggi, Tutupnya.