Home Agenda UPAYA PENINGKATAN LAYANAN KESEHATAN, PEMERINTAH KABUPATEN SUMBAWA ADAKAN PROGRAM BEASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN...

UPAYA PENINGKATAN LAYANAN KESEHATAN, PEMERINTAH KABUPATEN SUMBAWA ADAKAN PROGRAM BEASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN DAN FARMASI DENGAN UNRAM

23
0
SHARE

Sumbawa, rumahinformasisamawa Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, M.P., buka Sosialisasi Pemberian Beasiswa Pendidikan Fakultas Kedokteran dan Farmasi Kerjasama dengan Universitas Mataram (Unram). Sosialisasi ini berlangsung di ruang rapat lantai 3 kantor Bupati Sumbawa pada Selasa, (3/6/2025). Hadir juga Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Sumbawa, Asisten Administrasi Umum Kabupaten Sumbawa, OPD terkait, serta diisi oleh sejumlah Narasumber dari Unram.Bupati Sumbawa menyampaikan, beasiswa ini merupakan hasil kerjasama antara pemerintah Kabupaten Sumbawa dengan Unram. Beasiswa ini terbuka untuk siswa-siswa dari seluruh kecamatan di Kabupaten Sumbawa. Beasiswa yang diberikan ini ada kuota 10 orang untuk fakultas kedokteran dan 5 untuk fakultas farmasi, dengan seleksi yang akan dilakukan didasarkan pada standar kelulusan yang telah ditentukan, Ujarnya.Beasiswa, Sambung Bupati, merupakan Tahap pertama dan ditujukan untuk siswa-siswa terkhususnya dari desa terpencil, dengan harapan para siswa ini nantinya yang lulus jadi dokter, dapat kembali ke desa-desanya, sehingga dapat membuat layanan kesehatan di desa terpencil itu merata. Pendaftaran beasiswa ini akan segera di buka, sehingga sosialisasi ini penting agar informasi dapat tersebar dengan cepat dan akurat dengan tujuan memastikan proses seleksi yang berjalan lancar, Sambungnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here